Minggu, 14 Juli 2013, 21.17

Kalio Kikil

Raka Permana - Resep Masakan Padang Minang
Posted by Unknown Minggu, 14 Juli 2013 0 comments
Bahan:
Kikil 1kg
Batang talas ½ kg
Kelapa untuk santan 1 butir

Bumbu:
Daun kunyit 1 lembar
Daun jeruk purut 2 lembar
Asam kandis 1 buah
Jahe 1 potong
Serai 1 batang
Lengkuas 1 potong
Kunyit 1 potong

Bumbu yang dihaluskan:
Bawang merah 5 buah
Cabe merah 5 buah
Jahe 1 potong
Kunyit 1 potong

Cara memasak:
  1. Bersihkan kikil, rebus hingga empuk, lalu potong-potong.
  2. Kupas batang talas, potong serong. Remas batang talas dengan sedikit garam lalu diamkan selama 5 menit. Setelah itu cuci bersih dan tiriskan.
  3. Tumis bumbu halus hingga harum, masukkan bumbu lainnya. tambahkan santan. Setelah santan mendidih, masukkan potongan kikil dan masak sampai bumbu meresap.
  4. Masukkan potongan batang talas, aduk rata hingga bumbu meresap. Jika santan mengental dan kikil belum empuk, dapat ditambah air kaldu bekas rebusan kikil menurut selera.
  5. Hidangkan dengan menaburkan bawang goreng diatasnya.



Resep masakan padang lainnya :

Description
: Kalio Kikil
Rating
: 4.5
Reviewer
: Unknown
ItemReviewed
: Kalio Kikil